Saat Ziarah di Makam Mertua, Sepeda Motor digondol Maling

Korban pencurian sepeda motor diarahkan oleh Humas untuk lapor ke SPKT.
Tribratanewsbangkalan.com - Pencuri sepeda motor memang tidak pilih-pilih sasarannya, jika korban lalai maka pelaku akan beraksi dengan cepat mengambil kendaraan sepeda motor dengan modus yang sudah direncanakan oleh pelaku. Hal ini dialami oleh salah satu korban yang mengalami kehilangan sepeda motor yakni Asti Purwati (50) warga Jalan Hasyim Asy'ari 26 Bangkalan.

Sebelumnya pada hari Kamis (29/12/2016) sekitar pukul 16.30 Wib korban Asti Purwati datang bersama suaminya Subadi (56) ke makam ibu mertua Supirah (alm) dengan mengendarai sepeda motor Honda Nopol M-2365-HT, di pemakaman umum Desa Bancaran Kec.Bangkalan Kab.Bangkalan untuk keperluan berdoa dan membaca surat Yasiin.

Korban menunjukkan STNK sepeda motornya yang hilang.
Hanya dalam waktu singkat sekitar 10 menit, saat korban Asti Purwati bersama suaminya bermaksud pulang ke rumah ternyata sepeda motor diketahui sudah lenyap. tanpa ada bekas-bekas atau suara yang mencurigakan. Atas kejadian tersebut, korban merasa bingung harus berbuat apa, setelah berusaha mencari kesana kemari tetap tidak menemukan sepeda motornya.

Secara lengkap identitas sepeda motor yang hilang tersebut adalah, 1(satu) unit sepeda motor Honda Beat Nopol M-2365-HT STNK atas nama Asti Purwati alamat KH.Hasyim Asyari 26 Kelurahan Pangeranan Kec.Bangkalan, warna merah putih, Nomor rangka MH1JFP114FK381099, Nomor mesin JFP1E1379628, tahun pembuatan 2015.

Foto STNK asli sepeda motor yang hilang.
Setelah korban Asti merasa tenang barulah pasangan suami istri ini datang ke SPKT Polres Bangkalan pada hari Jum'at (30/12/2016) sekitar pukul 09.30 Wib dengan harapan dapat ditemukan kembali sepeda motornya yang dibeli masih dalam status kredit. Atas peristiwa tersebut, taksir kerugian yang dialami korban sekitar Rp.14 juta.

Atas kejadian itu, korban Asti Purwati mengatakan bahwa, "kami ikhlas dan sabar dengan cobaan ini, karena harta benda hanya titipan dari Allah, karena itu hanya titipan Tuhan, "tuturnya. (B.33)

Postingan populer dari blog ini

Wujudkan Program Asta Cita, Polres Bangkalan Gandeng Saka Bhayangkara Garap “Kebun Mini” Memandirikan Ketahanan Pekarangan

“Giat Polisi Baik,” Satbinmas Polres Bangkalan Berikan Bantuan Sosial di Ramadhan Penuh Berkah

Cek Kesiapan Pemilukada 2024, Polres Bangkalan Lakukan Patroli Rutin