3 Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Menandatangani Deklarasi Kampanye Damai
Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan menandatangani Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Serentak 2018 |
Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan diikuti ketiga Paslon yaitu Paslon No 1 (Diwakili Cawabup Drs Ec H Sudarmawan MM), Paslon No 2 H Imam Buchari SH dan Mondir A Rofii serta Paslon No 3 R Abdul Latif Imron dan Drs Mohni MM.
Turut Hadir dan menyaksikan kegiatan Deklarasi tersebut diantaranya Kapolres Bangkalan AKBP Anissullah M Ridha SIK SH MH, Dandim 0829, Dan Lanal Batu Poron, Asisten 1 Pemlab Bangkalan, Kepala Bakesbang, Ketua PPK sekabupaten Bangkalan, masa pendukung masing masing Paslon serta paniyia penyelenggara yaitu Ketua KPU kabupaten Bangkalan A Fauzan dan Ketua Panwaslu kabupaten Bangkalan.
Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan melepas Balon udara dan merpati ke udara |
Ketia KPU Kabupaten Bangkalan Fauzan pada saat memberi kata sambutan mengatakan, " Diharaplan ketiga pasangan calon pemimpin Bangkalan mewujudkan kedaulatan pemilih tanpa Hoax, Sara dan Politik uang, " Terangnya (Nn_Hms)