Ops Patuh Semeru 2019 Juga Berlaku Bagi Personil Kepolisian, Ps.Kanit Provost Polsek Tragah Polres Bangkalan Gelar Razia

(Ps.Kanit Provost Bripka Agung Mengecek Kelengkapan Surat-surat Personilnya Pada Saat Apel Pagi)
Tribratanewsbangkalan.com - Polsek Tragah, Ops Patuh Semeru 2019 juga berlaku bagi personil kepolisian. Seperti pada hari ini, di Mapolsek Tragah turut menggelar razia kepada semua anggota Polsek Tragah Polres Bangkalan.


Dalam kesempatan apel pagi ini, Kapolsek Tragah AKP Musihram, S.H. memerintahkan Ps Kanit Provost Bripka Agung untuk melaksanakan pengecekan terhadap kelengkapan administrasi anggota seperti SIM, STNK, KTP dan kelengkapan Ranmornya. 

Hal tersebut dilakukan sebagai wujud kedisiplinan anggota Polsek Tragah dan juga sebagai contoh kepatuhan berlalu lintas bagi warga masyarakat.

"Giat ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan anggota khususnya di Polsek Tragah dengan  mengecek kelengkapan diri dan surat-surat kendaraan yang di kendarai oleh personil Polsek Tragah," ucap Kapolres Bangkalan AKBP Boby Pa'ludin Tambunan S.I.K., M.H. (L14)

Postingan populer dari blog ini

Wujudkan Program Asta Cita, Polres Bangkalan Gandeng Saka Bhayangkara Garap “Kebun Mini” Memandirikan Ketahanan Pekarangan

Giat Sambang Desa Aipda Alim Polsek Tragah Sekaligus Tingkatkan Kemitraan Dengan Warga Desa

Cek Kesiapan Pemilukada 2024, Polres Bangkalan Lakukan Patroli Rutin